Minggu, 24 Agustus 2014




Gelandang anyar Barcelona, Ivan Rakitic, Pemain Asal Kroasia ini mengaku senang bisa disandingkan dengan Xavi Hernandez. Namun, menurutnya bakal sulit untuk menggantikan peran Xavi di Camp Nou.

Rakitic bergabung bersama Barcelona dari Sevilla pada musim panas ini. Pemain berusia 26 tahun itu pun disebut-sebut bakal penerus Xavi.

"Sangat menyenangkan orang berkata bahwa aku adalah suksesor Xavi, tetapi aku adalah Rakitic. Mengganti pemain hebat seperti Xavi itu tidak akan pernah bisa dilakukan," ujar Rakitic.

"Aku tidak sabar memulai Primera Division. Kami banyak bekerja pada pramusim dan aku berharap bisa menunjukkan kemampuanku di lapangan. Barcelona pun bakal bertambah kuat lagi."

"Aku selalu ingin bergabung bersama Barcelona. Ini adalah hasratku sejak lama," tambahnya.

Rakitic juga mengungkapkan bahwa Lionel Messi banyak membantunya saat tiba di Catalunya. Ia pun menilai pemain baru Barcelona lainnya, Luis Suarez, bakal semakin menambah kuat lini depan timnya.

"Messi tidak berbeda dengan pemain lainnya. Dia sangat membantu. Dia menawarkanku asistennya untuk mencari apartemen atau rumah di Barcelona," ungkapnya.

"Sedangkan, tidak perlu untuk membiarakan kualitas seorang Luis Suarez. Sangat penting dia bisa bersama kami di setiap latihan," tambah Rakitic.

0 komentar :

Posting Komentar