This is featured post 1 title
Replace these every slider sentences with your featured post descriptions.Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha - Premiumbloggertemplates.com.
This is featured post 2 title
Replace these every slider sentences with your featured post descriptions.Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha - Premiumbloggertemplates.com.
This is featured post 3 title
Replace these every slider sentences with your featured post descriptions.Go to Blogger edit html and find these sentences.Now replace these with your own descriptions.This theme is Bloggerized by Lasantha - Premiumbloggertemplates.com.
Minggu, 24 Agustus 2014
Striker Barcelona, Neymar Junior dipastikan bisa bermain kembali setelah lama tidak bermain karena mengalami cidera punggung, dam kali ini dia akan memulai debutnya melawan Club Leon dalam ajang trofi Joan Gamper di Stadion Camp Nou, Barcelona, Senin (18/8/2014). Dengan demikian, maka kemungkinan trio Neymar, Lionel Messi, dan Luis Suarez di lini depan Barcelona masih bisa terjadi.
Neymar mengalami cedera saat membela Brasil di Piala Dunia 2014. Setelah melalui proses pemulihan selama hampir dua bulan, Neymar dipastikan pulih dan bisa menjalani pertandingan pertama pada musim ini.
Selain Neymar, Xavi Hernandez juga dinyatakan siap bermain kembali. Sebelumnya, Xavi mengalami cedera saat Barcelona melakukan persiapan pramusim.
"Pihak dokter Barcelona memberikan kepastian Neymar dan Xavi bisa bermain pada laga melawan Club Leon," sebut pernyataan resmi klub.
Dengan kepastian tersebut, maka ada kemungkinan tercipta trisula Neymar, Messi, dan Suarez di barisan depan Blaugrana. Sebelumnya, Suarez juga diperbolehkan ambil bagian dalam laga-laga uji coba Barcelona. Sementara untuk pertandingan resmi, Suarez masih harus menjalani hukuman karena menggigit Giorgio Chiellini pada laga Piala Dunia 2014 antara Uruguay kontra Italia.
Gelandang anyar Barcelona, Ivan Rakitic, Pemain Asal Kroasia ini mengaku senang bisa disandingkan dengan Xavi Hernandez. Namun, menurutnya bakal sulit untuk menggantikan peran Xavi di Camp Nou.
Rakitic bergabung bersama Barcelona dari Sevilla pada musim panas ini. Pemain berusia 26 tahun itu pun disebut-sebut bakal penerus Xavi.
"Sangat menyenangkan orang berkata bahwa aku adalah suksesor Xavi, tetapi aku adalah Rakitic. Mengganti pemain hebat seperti Xavi itu tidak akan pernah bisa dilakukan," ujar Rakitic.
"Aku tidak sabar memulai Primera Division. Kami banyak bekerja pada pramusim dan aku berharap bisa menunjukkan kemampuanku di lapangan. Barcelona pun bakal bertambah kuat lagi."
"Aku selalu ingin bergabung bersama Barcelona. Ini adalah hasratku sejak lama," tambahnya.
Rakitic juga mengungkapkan bahwa Lionel Messi banyak membantunya saat tiba di Catalunya. Ia pun menilai pemain baru Barcelona lainnya, Luis Suarez, bakal semakin menambah kuat lini depan timnya.
"Messi tidak berbeda dengan pemain lainnya. Dia sangat membantu. Dia menawarkanku asistennya untuk mencari apartemen atau rumah di Barcelona," ungkapnya.
"Sedangkan, tidak perlu untuk membiarakan kualitas seorang Luis Suarez. Sangat penting dia bisa bersama kami di setiap latihan," tambah Rakitic.
Minggu, 24 Agustus 2014
Major League Soccer
LA Galaxy vs Vancouver Whitecaps, Bein Sport 2 pukul 09.30 WIB
ISL
Persib Bandung vs Persik Kediri, RCTI pukul 15.30 WIB
Premier League
Tottenham Hotspur vs Queens Park Rangers, Bein Sport 3 pukul 19.30 WIB
Hull City vs Stoke City, Bein Sport 1 pukul 19.30 WIB
Sunderland vs Manchester United, Bein Sport 1,3 pukul 22.00 WIB
Bundesliga
Paderborn vs Mainz 05, Bein Sport 2 pukul 20.30 WIB
Borussia Monchengladbach vs Stuttgart, Bein Sport 2 pukul 22.30 WIB
Senin, 25 Agustus 2014
Primera Division La Liga
Eibar vs Real Sociedad, Fox Sport pukul 00.00 WIB
Barcelona vs Elche, Fox Sport pukul 02.00 WIB
Levante vs Villarreal, Fox Sport pukul 04.00 WIB
Selasa, 26 Agustus 2014
Premier League
Manajer Manchester United (MU), Louis van Gaal, mendapat kejutan ketika ditaklukkan Swansea City 1-2 pada pertandingan perdana Premier League 2014-15 di Old Trafford, pekan lalu. Kini, Van Gaal pun siap membayar kekalahan itu saat bertandang ke Stadium of Light, kandang Sunderland, Minggu (24/8/2014).
Ambisi Van Gaal meraih kemenangan atas Sunderland pun mendapatkan kabar baik setelah striker andalan MU, Robin van Persie, siap dimainkan. Penyerang asal Belanda itu harus absen saat melawan Swansea lantaran kondisi fisiknya belum pulih setelah libur panjang seusai Piala Dunia 2014 Brasil.
"Robin siap bermain. Jadi, ini adalah keuntungan besar bagi tim kami. Saya sangat senang dia sekarang bisa bermain," ujar Van Gaal.
Satu-satunya masalah yang dihadapi MU saat ini adalah banyaknya pemain yang mengalami cedera. Beberapa pemain yang harus menepi itu di antaranya Marouane Fellaini, Ander Herrera, Luke Shaw, Jesse Lingard, Michael Carrick, Danny Welbeck.
Sementara itu, MU juga dipastikan belum dapat memainkan Marcus Rojo yang baru direkrut dari Sporting Lisbon. Pasalnya, bek asal Argentina tersebut masih harus mengurus surat izin kerja di Inggris.
"Rojo dalam kondisi fit dan dia siap bermain. Tetapi, dia belum mendapatkan izin (bekerja) jadi kami harus menunggu," kata Van Gaal.
"Pekan lalu kami kehilangan sembilan pemain karena cedera, sekarang ada sekitar tujuh pemain. Ini terlalu banyak. Saya baru pertama kali mengalami hal seperti ini selama karier sebagai manajer," tambahnya.
Melihat catatan enam pertemuan terakhir kedua tim, MU dan Sunderland sama-sama mencatat tiga kemenangan. Namun, pada pertemuan terakhir, skuad The Black Cats berhasil mengalahkan MU di Old Trafford pada 3 Mei 2013.
Manajer Sunderland, Gustavo Poyet, pun mengaku optimistis timnya bisa kembali menuai hasil positif kali ini. Ia juga berharap bisa memanfaatkan masa transisi The Red Devils yang masih mencari bentuk permainan terbaik di bawah asuhan Van Gaal.
"Tidak perlu diragukan saat ini seluruh tekanan ada di kubu Manchester United. Tekanan itu adalah apa yang terjadi jika tim seperti Manchester United, dengan manajer baru, kalah di dua pertandingan awalnya. Kami akan memanfaatkan kesempatan ini untuk meraih kemenangan," kata Poyet.
Perkiraan susunan pemain
Sunderland: Mannone; Aanholt, O'Shea, Roberge, Brown; Cattermole, Wickham, Rodwell, Larsson, Johnson; Fletcher
Manajer: Gustavo Poyet
Manchester United: De Gea; Jones, Smalling, Blackett; Januzaj, Fletcher, Herrera, Young, Mata; Rooney, Van Persie
Manajer: Louis van Gaal
Kemungkinan absen:
Sunderland: Billy Jones, Emanuele Giaccherini (cedera)
Manchester United: Michael Carrick, Luke Shaw, Danny Welbeck, Marouane Fellaini, Anderson, Jesse Lingard (cedera), Marcus Rojo, Jonny Evans, Antonio Valencia (meragukan)
Enam pertemuan terakhir
3/5/2014 - Manchester United 0-1 Sunderland (Premier League)
22/1/2014 - Manchester United 2-1 Sunderland *adu penalti (Capital One Cup)
7/1/2014 - Sunderland 2-1 Manchester United (Capital One Cup)
5/10/2013 - Sunderland 1-2 Manchester United (Premier League)
30/3/2013 - Sunderland 0-1 Manchester United (Premier League)
15/12/2012 - Manchester United 3-1 Sunderland (Premier League)
Performa lima laga terakhir
Sunderland: S-S-K-M-M
Manchester United: K-M-M-M-M
Laga itu berakhir 1-0 untuk Atletico. Gol dicetak Mario Mandzukic pada menit kedua. Atletico pun menjadi juara, karena pada leg pertama bermain imbang 1-1.
Sejak menit ke-25, Atletico bermain tanpa didampingi Simeone. Simeone meninggalkan bangku cadangan karena diganjar kartu merah oleh wasit David Fernandez Borbalan. Simeone diusir setelah melakukan protes kepada wasit dan memegang kepala bagian belakang ofisial keempat. Atas tindakan itu, menurut Pasal 120 Peraturan Disiplin RFEF, Simeone terancam sanksi skors 2-3 pertandingan. Itu akan sangat merugikan untuk tim atletico, karena di awal-awal bergulirnya liga spanyol tim ini akan menghadapi tim-tim berat.
Setelah menerima kartu merah, Simeone menyaksikan pertandingan di tribun penonton. Padahal, menurut Pasal 114 Peraturan Disiplin RFEF, siapa pun yang diusir dari pertandingan harus langsung ke kamar ganti tim dan tidak boleh menyaksikan pertandingan dari tribun. Pelanggaran terhadap aturan ini bisa membuahkan sanksi skors 1-3 pertandingan.
Dalam sepak bola Spanyol, sanksi skors 1-3 pertandingan berlaku pada kompetisi yang sama dengan pertandingan di mana pelanggaran terjadi. Namun, sanksi skors empat pertandingan atau lebih berlaku juga pada kompetisi domestik.
Dengan begitu, jika dikenai sanksi skors empat pertandingan atau lebih, Simeone tak bisa tampil pada pertandingan Primera Division La Liga. Bagi Atletico, pertandingan La Liga terdekat mereka adalah melawan Rayo Vallecano, di Campo de Futbol de Vallecas, Senin (25/8/2014).